LURAH DAN KETUA LPMK SOGATEN HADIRI RAKOR PRA MUSRENBANG

Share Informasi

Madiun – Pembangunan tahun 2023 tengah dipersiapkan dari sekarang. Pembangunan tersebut nantinya harus membawa manfaat dan dampak positif bagi masyarakat. Untuk itu, guna mematangkan rencana pembangunan di tahun 2023, dilaksanakan rapat koordinasi Pra Musrenbang Kecamatan Manguharjo Kota Madiun, Rabu (05/01).

Pada kesempatan itu, acara dipimpin langsung oleh Camat Manguharjo dan dihadiri oleh Lurah se Kecamatan Manguharjo, Ketua LPMK, perwakilan Bappeda serta undangan lainnya.

Kegiatan pra musrenbang ini merupakan  persiapan dan pematangan usulan prioritas pembangunan yang akan dilaksanakan di setiap kelurahan. Lurah Sogaten, Sunarso menyampaikan agar kegiatan pra musrenbang Kecamatan Manguharjo bisa berjalan dengan baik.

“Kegiatan pra musrenbang ini, diharapkan berjalan sesuai rencana, menampung aspirasi dari tiap Kelurahan kemudian dikoordinasikan di tingkat Kecamatan” ujarnya.

Lebih lanjut, Jamin Ginting, Ketua LPMK Kelurahan Sogaten mengatakan, perencanaan pembangunan tahun 2023 di Kelurahan Sogaten sudah bergulir. Karena masih dalam masa pandemi, tentu prokes menghindari kerumunan diutamakan. Untuk itu, lanjutnya, agar serangkaian proses perencanaan pembangunan tetap bisa berjalan, Kelurahan Sogaten membagikan form usulan kepada ketua RT dan RW untuk dimusyawarahkan dengan warganya masing-masing.

“Semua usulan pembangunan berangkat dari bawah ke atas (bottom up) dengan melibatkan seluruh masyarakat”, pungkasnya. (Ema/kimsogaten)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *